Logam Mulia Untuk Cincin Tunangan
Bosan Dengan Emas? Pertimbangkan Logam Mulia Ini Untuk Cincin Tunangan. Salah satu persiapan yang sangat penting menjelang pertunanganan adalah cincin tunangan. Ya, cincin ini merupakan perlambang dari bersatunya cinta pasangan setelah mengucap janji suci. Karena pertunanganan merupakan momen yang sakral, cukup banyak kalangan yang berusaha mencari cincin terbaik untuk pertunanganannya. Selain itu juga ada model lain seperti cincin kawin, cincin logo, cincin nikah, cincin palladium, cincin perak, cincin tunangan dan pin emas.
Berbincang tentang cincin untuk pertunanganan, cukup banyak kalangan yang masih berorientasi pada cincin emas. Padahal, dalam Islam ada larangan bagi pria muslim memakai perhiasan yang berasal dari emas. Di sisi lain emas juga termasuk logam mulia yang terlalu mainstream untuk Anda yang ingin suasana pertunanganan yang berbeda.
Nah, pada kesempatan ini akan dibahas beberapa logam mulia selain emas yang bisa menjadi solusi pria muslim dan memberikan suasana pertunanganan yang berbeda. Penasaran? Simak beberapa ulasan di bawah ini.
Ragam Logam Mulia Untuk Cincin Pertunanganan Selain Emas
Perlu diketahui, selain emas, ada cukup banyak logam mulia yang bisa dipertimbangkan untuk membeli cincin pertunanganan. Nah, adapun beberapa bahan cincin tunangan selain emas yang bisa Anda pilih adalah sebagai berikut:
1.Cincin Perak
Salah satu logam mulia yang bisa Anda pilih sebagai bahan pembuatan cincin pertunanganan adalah perak. Sebagaimana diketahui, perak bisa menjadi pilihan alternatif untuk cincin pertunanganan dengan harga terjangkau. Harga satu gram perak hanya sekitar 10.000 saja. Tentu, harga tersebut bisa berbeda tergantung dari model yang dibuat.
Selain murah, perak juga termasuk logam yang mudah dibentuk. Itu artinya, pengrajin bisa membuat cincin pertunanganan yang unik bahkan bisa membuatnya sesuai order yang Anda inginkan. Hal menarik lain dari perak adalah logam ini mudah dalam perawatan. Hanya berbekal polish, cincin yang kusam bisa dibuat berkilau kembali.
2.Cincin Tungsten Carbide
Mungkin Anda masih asing dengan bahan cincin tunangan yang satu ini. Ya, tungsten carbide memang tergolong masih jarang digunakan untuk membuat cincin pertunanganan di Indonesia. Bahan ini juga cukup susah didapatkan. Tak jarang jika dari segi harga, cincin pertunanganan dengan bahan ini bisa dikatakan lebih mahal.
Namun, dibalik kelangkaan dari bahan ini, tungsten carbide termasuk salah satu logam mulia terbaik di kelasnya. Logam mulia ini memiliki tekstur yang keras dan memiliki permukaan yang tahan gores. Tidak hanya itu, karakteristik keras pada bahan ini membuat cincin yang dibuat dengan bahan ini lebih tahan lama dan warnanya tidak akan luntur.
3.Cincin Platinum
Platinum termasuk salah satu bahan pembuatan cincin tunangan yang cukup terkenal dan bisa dikatakan sebagai alternatif dari emas. Jenis logam mulia yang konon memiliki titik lebur tinggi ini memiliki karakteristik yang keras. Karakteristik yang ada pada bahan ini membuat cincin platinum tidak mudah tergores oleh benda apapun.
Selain itu, logam mulia ini juga memiliki karakteristik lain yang sangat menarik, yakni bebas dari iritasi. Maksudnya, pemakaian cincin platinum pada kulit jari yang sensitif pun tidak akan menimbulkan bintik atau gatal. Dalam pembuatannya, kandungan platinum dalam cincin biasanya sekitar 95% dan bahan lain sekitar 5%.
4.Cincin Titanium
Bahan pembuatan cincin tunangan lain yang bisa Anda jadikan pilihan alternatif selain emas adalah titanium. Bahan ini kini cukup digemari untuk membuat cincin pertunanganan karena tampilannya yang elegan dan menarik. Namun, perlu diketahui bahwa sebenarnya, titanium tidak termasuk golongan logam mulia, seperti halnya emas.
Nah, meskipun logam satu ini bukan termasuk logam mulia, Anda tetap akan puas dengan bahan ini saat digunakan untuk membuat cincin. Cincin dengan bahan titanium selain memiliki tampilan elegan, juga memiliki daya tahan yang kuat dan warnanya tidak mudah luntur. Terlebih, harga dari bahan ini cukup terjangkau untuk dompet Anda.
5.Cincin Zirkonium Hitam
Seperti namanya, bahan untuk membuat cincin pertunanganan selain emas ini memiliki tampilan dengan warna hitam yang unik. Dengan warnanya yang hitam, tentu Anda bisa mendapatkan cincin pertunanganan anti mainstream. Namun sayangnya, bahan cincin ini masih cukup jarang ditemukan di toko perhiasan di Indonesia.
Secara umum, bahan cincin tunangan ini memiliki tekstur seperti titanium. Bahan ini cukup ringan sehingga akan nyaman jika dibuat menjadi sebuah cincin. Tidak hanya itu, zirkonium hitam memiliki daya tahan yang luar biasa. Warna hitam pada cincin ini tidak mudah luntur meskipun berumur beberapa tahun.
6.Cincin Palladium
Palladium menjadi logam mulia lain yang bisa dipilih sebagai bahan pembuatan cincin pertunanganan yang tepat. Logam mulia ini secara umum memiliki karakteristik yang sangat mirip dengan emas putih. Warna putih yang elegan dan berkilauan membuat cincin dengan bahan ini sangat digemari.
Tidak hanya itu, palladium cukup bagus perihal daya tahan. Dengan daya tahan yang cukup luar biasa, warna putih pada cincin palladium tidak akan mudah luntur. Terlebih, bahan ini cukup mudah dalam perawatan. Hanya berbekal air dengan sabun saja, Anda sudah bisa membuat palladium kusam kembali mengkilap.
Hal menarik lain dari palladium adalah perihal harga. Sebagaimana dibahas di awal, cincin tunangan palladium memiliki karakteristik mirip dengan emas putih yang elegan. Namun, secara harga, palladium memiliki harga yang lebih terjangkau. Nah, harganya yang terjangkau tentu bisa dijadikan pertimbangan bagi Anda untuk memilihnya.
Nah, demikian beberapa hal menarik terkait bahan cincin tunangan yang bisa dipilih selain emas. Dengan beragam pilihan tersebut, tentu Anda bisa memilih cincin pertunanganan yang berbeda dan bebas dari gold-sentris yang tumbuh di kalangan masyarakat kebanyakan. Semoga bermanfaat.